Keren! Alumnus FKIP Penjaskesek USM Raih Medali Perak di SEA Games Kamboja

  • Keren! Alumnus FKIP USM Raih Medali Perak di SEA Games Kamboja

Keren! Alumnus FKIP USM Raih Medali Perak di SEA Games Kamboja

Leave a Comment / Uncategorized / By Deni Satria

Komitmen berprestasi tidak hanya digalakkan oleh mahasiswa aktif Universitas Serambi Mekkah (USM) saja. Alumni USM turut andil menorehkan prestasi yang membanggakan almamater.

Kali ini, prestasi gemilang datang dari alumnus Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi (PJKR) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Serambi Mekkah angkatan 2017, Zul Ilmi.

Ilmi sapaan karibnya, sukses meraih medali perak pada ajang internasional SEA Games 2023 yang digelar di Kamboja

SEA Games menjadi ajang kompetisi yang melibatkan 11 negara di Asia Tenggara. Ajang bergengsi itu digelar setiap dua tahun sekali di negara-negara Asia Tenggara yang terpilih sebagai tuan rumah. Dalam penyelenggaraan yang ke-32, SEA Games mengusung tema “Sports in Peace” atau “Olahraga dalam Perdamaian”.

Ilmi mengikuti pertandingan pada cabang olahraga Angkat besi, dalam kompetisi itu Ilmi berhasil meraup medali perak, di nomor weightlifting-Men’s 89 Kg.

Sebuah kebanggaan bagi saya telah menjadi bagian dari USM. FKIP USM memberikan bekal pengetahuan dan pengalaman yang sangat baik sebagai modal untuk berprestasi.

“Menjadi alumnus USM sebuah kebanggaan bagi saya, karena FKIP USM telah memberikan bekal pengetahuan dan pengalaman yang sangat baik sebagai modal berprestasi”, ungkap Ilmi.

Ia berpesan kepada segenap mahasiswa USM yang ingin atau tengah berupaya mengukir prestasi untuk selalu mohon doa dan restu kedua orang tua. Sebab menurutnya, tanpa orang tua kita semua tidak ada di dunia ini.

“Selain itu juga terus berusaha dalam segala hal. Dengan niat dan doa yang baik, pasti akan ada hasil yang terbaik juga”, tukasnya.

FacebookTwitterEmailSambung